LAB ZISWAF FEBIKU LAKSANAKAN MAULIDAN SEKALIGUS TASYARUFKAN INFAQ DAN SHADAQAH KEPADA ANAK YATIM

Blog Single

Rabu, 25 Rabiul Awal ini, LAB ZISWAF FEBIKU IAIN Kudus bersama dengan Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf IAIN Kudus (HMPS MZW) menyelenggarakan acara Maulid Nabi (Muludan) dan Santunan kepada anak-anak yatim Warga Desa Bulungcangkring, Jekulo, Kudus. Acra di selenggarakan bertempat di Musholla Darunnajah

Kegiatan maulidan sekaligus santunan kepada anak yatim ini sebagai bentuk kepedulian sosial kepada mereka yang membutuhkan. Dimulai habis Sholat Isya’ dengan runtutan acara tahlil, berjanjian, dilanjutkan sambutan tuan rumah dari Bapak Rukhan selaku nadhir musholla dan sambutan dari saudari Sela selaku Perwakilan LAB ZISWAF. Dilanjutkan doa bersama yang dipimpin oleh Bapak K. Nur Salim selaku tokoh di desa setempat, dan dilanjutkan penyerahan santunan kepada 10 Anak-anak Yatim Desa Bulungcangkring.

Sela menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian mahasiswa Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf terhadap masyarakat sekaligus bentuk Pentasyarufan dari dana Infak Shadaqah yang telah terkumpul di LAB ZISWAF FEBIKU IAIN Kudus.

Adapun bentuk santunan yang diberikan kepada mereka anak yatim, berupa sejumlah Uang, al-Quran, Peralatan Sekolah, dan jajanan ringan yang disukai anak. Yang kami kedepankan adalah nilai kepedulian dan kasih sayang kita meskipun apa yang kita berikan belum seberapa.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini, Semoga kegiatan ini menggugah hati nurani kita semua untuk senantiasa menyayangi dan menyantuni anak yatim tidak hanya di bulan kelahiran Nabi saja, tetapi di hari-hari lainnya. Dan semoga pemberian santunan ini dapat bermanfaat bagi anak-anak yatim ini,” kata Bapak Rukhan.

Bagi yang sudah Infaq di Lab Ziswaf semoga berkah. “Ajarakallahu fiima A'thoita Wabaarakallahu Fiima Abqoita Wajalhu Laka Thohuura kepada Muzakki LAB ZIS FEBIKU IAIN Kudus.

 

 

 

Share this Post1:

Galeri Photo