HALAL BIHALAL PENGURUS HMPS MANAJEMEN ZAKAT DAN WAKAF DI KEDIAMAN KAPRODI MAZAWA

Blog Single

Senin, 7 April 2025 – Pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajemen Zakat dan Wakaf mengadakan acara Halal Bihalal di kediaman Ketua Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf, Bapak Amirus Shodiq, Lc., M.A., sebagai bentuk mempererat tali silaturahmi pasca Hari Raya Idul fitri dengan mengusung tema menguatkan ukhuwah islamiah untuk organisasi yang lebih bermakna. 

 

Acara yang dimulai pada pukul 09.30 WIB ini dihadiri oleh seluruh pengurus HMPS Manajemen Zakat dan Wakaf. Kegiatan dibuka oleh Umi Taqiya Putri selaku pembawa acara, dilanjutkan dengan pembacaan tahlil yang dipimpin oleh Sulhan Romadhon. Doa kemudian dipimpin oleh Cahya Yuniawan Saputra, menciptakan suasana khidmat dan penuh makna.

 

Selanjutnya, sambutan disampaikan oleh Ketua HMPS Manajemen Zakat dan Wakaf, Muhammad Ladainal Majid, yang mengajak seluruh pengurus untuk menjadikan momen Syawal ini sebagai titik awal semangat baru dalam menjalankan amanah organisasi.

 

Acara berlanjut dengan Mauidhoh Hasanah oleh Bapak Amirus Shodiq, Lc., M.A. Dalam kultumnya, beliau menyampaikan pentingnya saling memaafkan antar sesama sebagai bentuk penyempurna ibadah di bulan Ramadan.

 

Setelah itu, seluruh peserta melaksanakan musyafahah (saling bermaafan), kemudian beristirahat sejenak sebelum acara ditutup secara resmi.

 

Meskipun sederhana, acara ini memberikan kesan mendalam dan menjadi momen penting dalam memperkuat hubungan kekeluargaan antar pengurus HMPS.

Share this Post1:

Galeri Photo